Kegiatan In House Training  merupakan salah satu program tahunan yang pelaksanaannya sesuai dengan program kerja kurikulum SMA Negeri 1 Galur yang dilaksanakan pada hari Rabu s.d Jumat, tanggal 15 s.d 17 September 2021. Tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai berikut :

  1. In House Training dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam pembelajaran online.
  2. Hasil pelatihan diharapkan mampu mengoptimalkan kinerja guru SMA Negeri 1 Galur dalam memberikan pembelajran jarak jauh (online), sehingga daya tangkap siswa menjadi lebih baik dalam menerima materi pembelajaran.

Materi yang disampaikan dalam kegiatan IHT, sebagai berikut :

  1. RPP Numerasi, disampaikan oleh Bapak Drs. H. Sudarmadi, M.Pd.Si.
  2. Pembelajaran berdiferensiasi, disampaikan oleh Bapak Donald Kartika Setiawan, S.Si., MBA.
  3. Pembuatan power point dan media video pembelajaran sederhana dengan aplikasi screen recording,  disampaikan oleh Ibu Elviera Rossiana Rahmawati, S.T. dan Bapak Muh Bardan Ma’ruf, S.Pd.
  4. Pembuatan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Online, disampaikan oleh Bapak Donald Kartika Setiawan, S.Si., MBA.